Compact Powder Tahan Lama, Auto Menutup Setiap Pori-Pori!


Compact Powder merupakan bedak padat yang berfungsi untuk menutupi warna kulit yang kurang merata dan memberikan look blurring pada wajahmu. Bedak padat ini juga menjadi pilihan paling praktis yang bisa dijadikan sebagai foundation secara sekaligus.

Bedak padat milik Buttonscarves Beauty ini menjadi salah satu pilihan terbaikmu sebagai finishing make up. Memiliki make up yang anti dempul dan lebih flawless merupakan salah satu impian para wanita. Penasaran dengan bedak padat satu ini? simak artikel berikut!


Formula dan Tekstur

Everyday Perfect Blurring Compact Powder merupakan bedak padat dengan brand Buttonscarves yang memiliki tekstur sangat ringan. Digunakan sebagai touch-up untuk aktivitas sehari-hari akan terasa tetap halus dan menyegarkan kulit wajahmu.

Pada bedak padat ini pigmen warna yang digunakan tidak cukup signifikan sehingga cocok untuk make up sehari-hari atau untukmu yang menyukai make up natural.

Cara Penggunaan

Compact Powder pada penggunaannya hanya sebagai finishing atau sentuhan akhir pada tahapan make up. Penggunaanya yang di akhir ini membuat make up lebih matte dan mengurangi kilap berlebih.

Bedak padat yang ringan ini pada umumnya tidak bisa secara langsung blurring noda-noda lebih prima, sehingga kamu memerlukan perpaduan make up yang pas agar finishing dengan bedak ini lebih bagus.

Tingkat Coverage

Compact Powder Buttonscarves memiliki tingkat coverage yang ringan hingga sedang. Bedak padat yang seperti ini sangat cocok untukmu yang masih pemula atau lebih menginginkan hasil yang flawless dan ringan.

Seperti pada fungsinya, bedak padat ini digunakan paling akhir, sehingga meskipun coveragenya ringan, kamu masih bisa menyempurnakannya dan meratakannya dengan beberapa touch-up. Coveragenya yang ringan memang cocok seperti nama produknya yaitu Everyday Perfect Blurring.

Daya Tahan

Compact Powder memiliki daya tahan yang rendah dan harus sering untuk touch up. Pada aktivitas tertentu seperti setelah beribadah, akan lebih terlihat matte jika melakukan touch up menggunakan bedak padat ini.

Sebagai jenis bedak yang memiliki daya tahan rendah, kamu bisa mengakalinya dengan setting spray agar lebih tahan lama dan penampilanmu akan terlihat lebih flawless natural. Bedak padat ini sengaja dibuat dengan daya tahan rendah agar tidak merusak make up dan menjadikannya terkesan tua.


Kelebihan dari Compact Powder

1. Praktis dan mudah digunakan

Bedak padat ini bentuk bulat dan tidak terlalu besar, selain itu ringan dan bisa dimasukkan kedalam tas kecil sekalipun. Pengaplikasiannya yang cukup dibuka dan menggunakan spons sebagai alat touch upnya menjadikan bedak ini lebih higienis.

2. Menjadi Pilihan Touch Up Saat Berpergian

Make up seringkali teroksidasi saat beraktivitas berjam-jam. Pada beberapa kesempatan, kamu mengharuskan untuk touch up agar make up mu kembali segar dan merata. Bedak padat ini selain fisiknya yang ringan juga mengandung tekstur dan formula yang ringan juga. Oleh karena itu cocok-cocok saja meskipun digunakan untuk touch up berkali-kali.

3. Tersedia Berbagai Shade

Everyday Perfect Blurring Compact Powder memiliki berbagai macam shade yang bisa dipilih berdasarkan undertone kamu. Pada setiap shade ini sesuai dengan warna kulit beserta undertone tersebut. mulai dari Sun Kiss, Brazilian Sand, Beige, Almond Buff, Hazelnut, dan Ginger Root.

Uraian diatas dapat sekaligus kamu jadikan pertimbangan untuk Compact Powder terbaikmu. Shade pada bedak tersebut juga diberikan warna realnya yang dapat membantumu agar terhindar dari kesalahan shade. Belanja sekarang di 

0コメント

  • 1000 / 1000